JENEPONTO, BAJIKINEWS.COM – Seorang warga Jeneponto, Sulsel atas nama Ria tinggal di Dusun Batu Le’leng Tengah, Desa Mallasoro, Kecamatan Bankala yang masuk dalam kategori warga kurang mampu, hingga saat ini belum pernah tersentuh Bantuan Sosial (Bansos) dari Pemerintah.
Hal tersebut dikatakan oleh Fasilitator Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (Fs-SLRT) Dinas Sosial Kabupaten Jeneponto untuk wilayah Desa Mallasoro, Kecamatan Bangkala, An. Saharuddin.
“Iya, nenek Ria selama ini belum tersentuh bansos,” kata Saharuddin.
Oleh karena itu, Saharuddin segera melakukan komunikasi dengan Kepala Dusun Batu Le’leng Tengah untuk segera membantu Nenek Ria. Sebagai langkah awal, Saharuddin bersama Kadus Batu Le’leng, An. Ibrahim menyambangi nenek Ria di rumahnya.
“Saya bersama pak. Ibrahim, Kadus Batu Le’leng Tengah telah mengunjungi Nenek Ria di Rumahnya. Memang Nenek Ria belum tersentuh bansos,” ungkap Saharuddin, Sabtu (18/06/2022).
Diketahui, nenek Ria sudah masuk dalam kategori Lanjut Usia (Lansia) karena sudah berusia kurang lebih 82 tahun atau lahir pada tahun 1940an. Nenek Ria hanya tinggal seorang diri dan tidak ada yang menafkahinya.
Pun tempat tinggal atau rumah nenek Ria boleh dikata hanya sebuah gubuk dilengkapi perabot ala kadarnya. Nenek Ria tidak seperti kebanyakan orang yang jika memasak tinggal colek, api langsung menyala, sedangkan nenek Ria masih menggunakan kayu bakar dan tungku untuk memasak.
Sayangnya lagi, nenek Ria yang hanya tinggal seorang diri dan sebagai warga yang tinggal di wilayah pesisir, untuk mencari sesuap Nasi, dirinya harus bekerja membantu warga untuk mengikat rumput laut.
“Keseharian Nenek Ria membantu warga mengikat rumput laut di tali, untuk mendapatkan upah,” kata Saharuddin.
Sehari nenek Ria dalam melakoni kesehariannya hanya bisa mengikat bibit rumput laut pada tali sebanyak empat tali, sedangkan satu tali, Nenek Ria diberi upah Rp4.000,-. Jadi Nenek Ria hanya mendapatkan penghasilan Rp16.000,-/hari.
“Biasa dia dapat 4 tali dalam satu hari dan upah satu tali 4 ribu rupiah,” kata Saharuddin.
Diketahui pula, Nenek Ria selama ini belum tersentuh Bansos dari Kementerian Sosial karena nenek Ria belum terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang menjadi bahan acuan agar warga bisa diusulkan untuk mendapatkan Bansos.
“Nenek Ria belum terdaftar dalam DTKS, olehnya itu kami mendaftarkan nenek Ria kedalam DTKS sebelum kami usulkan untuk menerima Bantuan Sosial,” ucap Saharuddin Fs-SLRT Desa Mallasoro, Kecamatan Bangkala, Kabupaten Jeneponto.
Nwr.